Bupati JG Irup Upacara Peringatan HUT Minut Ke-19 -->

Advertisement

Bupati JG Irup Upacara Peringatan HUT Minut Ke-19

 MARPOL HETHARIA
Monday, November 21, 2022



JurnalSulut.Com, MINUT - Upacara kenaikan bendera dalam rangka memperingati hari ulang tahun Kabupaten Minahasa Utara (Minut) ke-19 berlangsung hikmah.

Diketahui, Dirgahayu Kabupaten Minahasa Utara 20 November 2022 jatuh pada hari Minggu. Sehingga pelaksanaan upacara dilangsungkan pada Senin (21/11/22).



Suasana upacara peringatan HUT Ke-19 juga diwarnai dengan pelepasan balon, dirangkaikan dengan pemberian tanda jasa atau penghargaan bagi ASN yang telah mengabdi 30 tahun.


Agenda tahunan diadakan upacara dipusatkan di lapangan kantor bupati Minut, Bupati Joune Ganda SE MAP bertindak selaku inspektur upacara (Irup).

Dihadiri Wakil Bupati Minut Kevin W. Lotulung SH MH, Sekda Ir Novli Wowiling MSi, Ketua TP PKK Raizya Ganda-Davega, Wakil Ketua I Kristi Lotulung-Arina, Pimpinan serta anggota DPRD Minut, asisten, staf ahli, seluruh Kapala OPD, para Camat, Lurah, Kumtua (Kepala Desa), serta ASN dan THL jajaran Pemkab Minut. 




Mengawali sambutannya, bupati Joune Ganda mengatakan HUT Minut ke-19 di tahun 2022 mengangkat tema "Pulih Bersama, Bekerja Bersama, Membangun Bersama" menjadikan daerah ini sejahtera. 

Demikian momentum HUT ke-19 sekaligus merupakan lembaran baru bagi Kabupaten Minahasa Utara. 


"Untuk mencapai tujuan dibutuhkan perjuangan dan terobosan, inovasi serta kreasi didukung kolaborasi berbagai pihak, seluruh elemen di masyarakat secara spontan membangun bersama beralaskan iman," ujar bupati.




Dikesempatan yang sama, bupati JG turut mengapresiasi para pendiri serta seluruh pemangku kepentingan yang telah berupaya dan bersikukuh 19 tahun silam membentuk daerah Kabupaten Minahasa Utara menjadi daerah otonom, tentunya beriktiar kedepan akan semakin berkembang dan maju.


"Sebuah gagasan yang mulia dari para pendiri Kabupaten Minahasa Utara. Atas nama bupati dan keluarga, seluruh jajaran Pemkab Minut tentunya mengapresiasi dedikasi yang telah ditunjukan mereka (para pendiri, red). Sebuah komitmen agar daerah yang sama-sama kita cintai ini semakin lebih berkembang dan maju," ujar JG sapaan akrab bupati Minut.



Menurut JG, hanya dengan usaha dan kerja keras serta dukungan semua pihak niscaya berbagai prestasi bisa diraih, halnya kemajuan-kemajuan daerah Minahasa Utara akan semakin nampak di berbagai sektor.

Apalagi perhatian dan sinergitas pemerintah pusat bersama pemerintah provinsi dipimpin Gubernur Sulut Olly Dondokambey SE bersama Wakil Gubernur Drs Steven Kandouw berjalan begitu baik. 

Kolaborasi ini tentunya sangat mendorong, sekaligus pemacu  mewujudkan visi-misi JG- KWL lewat berbagai program-program Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara.



Bersama wakil bupati Kevin Lotulung, jajaran yang ada serta DPRD Minut juga berkomitmen, memberikan yang terbaik sesuai dengan potensi dan tupoksi masing-masing untuk kemajuan daerah ini. Terlebih dalam mengembangkan sumber daya manusia (SDM), sarana dan prasarana serta sumber daya alam yang ada agar bisa dirasakan dan dinikmati oleh seluruh masyarakat di Minahasa Utara.


Bupati mengatakan, dengan berjalannya perjalanan waktu, 19 tahun sudah dilewati dengan beberapa kali berganti roda kepemimpinan, sangat terasa daerah Kabupaten Minahasa Utara terus mengalami perkembangan dan perubahan. 



"Roda pembangunan yang telah berjalan, baik dari para pemimpin Minahasa Utara sebelumnya menjadi tonggak sejarah dan kini dilanjutkan JG-KWL. Pengabdian ini perlu kita lakukan dengan melewati setiap tantangan, guna menjawab apa yang menjadi komitmen para pendiri negeri ini. Untuk itu, saya ucapkan teruslah berjuang dan selamat merayakan HUT Kabupaten Minahasa Utara yang ke-19. Saya mengajak seluruh masyarakat jadikan Minut kedepan lebih hebat, Minut maju," ajak orang nomor satu di jajaran Pemkab Minut. 


Bupati juga menyentil prestasi terakhir yang diraih kontingen Minut di Porprov XI Bolmong, para atlit mampu menggondol 163 medali. "Ini sebuah prestasi yang luar bisa. Perolehan medali dari 32 Cabor yang dipertandingkan, dan diikuti 15 Kabupaten/Kota di Sulut, memposisikan Kabupaten Minahasa Utara di peringkat II umum," tambahnya. 



Usai kegiatan upacara, dilanjutkan dengan Rapat Paripurna DPRD Minahasa Utara dengan agenda perayaan HUT Kabupaten Minut ke-19, berlangsung di Sutanraja hotel. (FM)