Resmi Dilantik Sebagai Anggota DPRD Minut, Norma Tulenan : Kepercayaan Adalah Amanah -->

Advertisement

Resmi Dilantik Sebagai Anggota DPRD Minut, Norma Tulenan : Kepercayaan Adalah Amanah

Monday, September 9, 2024

 






Jurnal Sulut, Minut — Noortje Norma Tulenan (NNT) bersama 29 Anggota DPRD Minut Terpilih, resmi dilantik sebagai Anggota DPRD Minut Periode Tahun 2024-2029. di Gedung Tumatenden DPRD Minut, Senin (09/09/2024).

Pelantikan itu dilaksanakan dalam agenda sidang paripurna DPRD Minut.

Pengangkatan sumpah dan janji dilakukan oleh Ketua Pengadilan Negeri Airmadidi Juply Sandria Pansariang, S.H., M.H. yang disaksikan Sekprov Sulut, Steve Kepel, Bupati Minut, Joune Ganda dan Wakil Bupati Minut Kevin Lotulung.

Noortje Norma Tulenan kepada awak media menyampaikan puji syukur atas pelantikan ini.

" Puji Tuhan, hari ini saya sudah dilantik dan resmi menjabat sebagai anggota DPRD Minut Periode Tahun 2024-2029," Ujar Tulenan.

Tentunya lanjut Tulenan, dirinya akan bekerja keras dan melayani masyarakat serta kesejahteraan masyarakat minut khususnya didapil 2 yakni Kecamatan Dimembe, Talawaan dan Likupang Selatan.

" Kepercayaan yang diberikan masyarakat adalah amanah. saya akan jalankan tugas  dengan sebaik-baiknya, khususnya untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat," jelasnya.

Afen mamahit